haeundae market, street food di dekat pantai

haeundae market
haeundae dan pantai. ini adalah perpaduan yang sering dicari orang. tetapi karena kami sudah cukup melihat pantai di sokcho maupun ulsan, serta penginapan di haeundae pun menghadap pantai, maka kami melewatkan berkunjung ke haeundae beach. tempat yang kami tuju setelah meletakkan barang di penginapan bukanlah sunset di pantai tetapi berburu makanan di haeundae market.
bagian depan haeundae market yang didominasi rumah makan seafood
bagian belakang haeundae market yang lebih banyak street food
pasar di sini tidak seluas pasar-pasar yang kami kunjungi sebelumnya. hanya terdiri dari seruas jalan. tetapi banyak sekali varian barang maupun makanan yang ditawarkan. dari mulai jajanan lokal sampai dengan seafood berharga mahalstreet food yang ditawarkan pun cukup membuat kenyang. dan beberapa menu maupun stall yang sempat kami coba mungkin akan cocok dengan selera kalian.
jajanan dan makanan khas haeundae market, kebanyakan ikan kering

씨앗호떡 - busan style hotteok
씨앗호떡 (busan style hotteok) dengan multigrain di dalamnya
mungkin sepertinya kecil, tapi kau harus mencobanya di sini. walaupun hotteok dapat ditemukan di kota-kota lain, tetapi busan memiliki gaya sendiri dalam membuat hotteok. jika biasanya hotteok diisi dengan sesuatu yang manis, busan style hotteok diisi dengan multigrain yang membuatnya cenderung berasa gurih, tidak manis. makanan ini disajikan hangat walau menjadi tantangan untukku memakannya sesaat setelah disajikan. harga per buahnya ₩ 1.000.

떡볶이 - tteokbokki
tteokbokki dengan porsi pas untuk camilan, masih ada ruang untuk mencoba makanan lainnya
sebenarnya makanan ini adalah menu yang paling umum ditemukan di street food korea. namun karena rista merasa gagal menemukan rasa yang sesuai bayangan di gyeongju, maka kami mencobanya kembali di haeundae. dan untungnya, rasa di sini sesuai dengan ekspektasi. dengan harga per porsi ₩ 4.000, lebih murah dan jauh lebih enak dibandingkan dengan yang kami coba di gyeongju.
bagian dalam kedai yang sepertinya sudah banyak dikunjungi artis -dari banyaknya tanda tangan yang dipajang di dinding- 
side dish: kimchi, danmuji (yellow pickle radish), soy sauce
proporsi rice cake dan fish cake-nya imbang, sausnya kental. ada satu stall yang aku suka untuk menu ini karena kau dapat memakannya berdiri di luar maupun duduk di bagian dalam. dan untuk yang makan di dalam, terdapat side dish yang bebas diambil.

gorengan
surga gorengan
mirip dengan tempura jepang, di sini juga terdapat berbagai jenis gorengan. bedanya adalah adanya cabai hijau goreng yang tidak kutemui di tempura jepang. tentu inilah yang kami coba. harganya cukup murah yaitu ₩ 1.000/buah.
udang, sayuran dan cabai hijau goreng
selain sayuran, terdapat pilihan aneka seafood yang dilapis dengan tepung dan digoreng. tepungnya tipis dan renyah yang mempertahankan rasa bahan di dalamnya. kau bisa memakannya begitu saja atau dipadukan dengan saus kedelai.

김밥 - gimbab
gimbab untuk dibawa balik penginapan
sama seperti tteokbokki, makanan ini pun umum ditemukan. hanya saja karena aku lebih sering membeli gimbab yang tersedia di mini market, maka tidak ada salahnya mencoba gimbab yang dibuat fresh. walaupun ujung-ujungnya dibungkus juga untuk dimakan kemudian di penginapan
samyang gimbab, gimbab favorit yang dijual di mini market. nb: banana milk-nya juga brand favorit yang pernah aku coba selama di korea. ga cuma banana milk, varian susu brand ini yang lain juga enak. rasa susunya tu bulet, ga encer seperti brand-brand lain 
rasa gimbab fresh lebih light, tidak pedas dibanding dengan gimbab mini market. untuk makan di tempat bisa dipadukan dengan gochujang. namun karena dibawa pulang, tidak seperti di indonesia yang menyediakan saus sachet-an, maka aku harus cukup puas memakannya dengan rasa original. jika ingin pedas, sebaiknya informasikan ke penjual sebelum mereka menyiapkan gimbab untuk menambahkan gochujang didalamnya

만두 - mandu
nohong mandu, homemade mandu yang terkenal di busan
mandu siap kukus & mandu siap santap: original, shrimp, kimchi
korean dumplingbiasanya berisi cacahan sayur dan daging yang dikukus. namun dalam perkembangannya, isian mandu semakin beragam. sekarang kimchi bahkan udang pun digunakan sebagai isian. ada pilihan ukuran normal dan jumbo. tetapi kau tidak akan menyesal karena kau akan mendapatkan isi yang selayaknya. tidak hanya makan tepung dari kulit karena mandu di sini kulitnya tipis dengan isian berlimpahharga per porsi bervariasi sesuai isian dan ukuran yang kau pilih.

fried chicken aka ayam goreng
닭강정, ayam goreng korea yang tidak sesuai dengan keinginanku
ayam goreng... sokcho adalah salah satu kota yang terkenal dengan kedai ayam goreng yang rasanya tak terkalahkan. sayangnya di sana hanya menjual dalam porsi besar. saat aku menemukannya di haeundae market yang menjual satuan, tanpa pikir panjang aku pun membelinya. 
ayam goreng incaran, yang ga cantik karena terlalu semangat dipotong sebelum dijepret
seekor ayam goreng dijual seharga ₩ 6.000 untuk take away dan ₩ 7.000 untuk makan di tempat. jika budaya kita menganggap menu ini adalah lauk untuk makan berat, di korea ayam goreng adalah camilan yang bisa dimakan bersamaan dengan beer atau soju. kawan ngobrol asik, bahkan sampai mempersatukan beberapa meja untuk ngobrol panjang tanpa tujuan. dan inilah makanan terakhir kami sebelum oleng kembali ke penginapan. 건배~~~ 
NewerStories OlderStories Home

0 comments:

Post a Comment